Autocad & Autocad LT

Buy

Membuat Polygon di AutoCAD

Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi fungsi dan penggunaan perintah POLYGON di AutoCAD. Temukan cara praktis untuk membuat POLYGON yang efektif dalam desain menggunakan AutoCAD.

Fungsi Perintah POLYGON di AutoCAD

Perintah POLYGON di AutoCAD berfungsi untuk membuat bangun datar dengan sisi yang sama panjang. Misalnya, jika kita menggunakan perintah POLYGON untuk membuat segitiga, hasilnya akan menjadi segitiga dengan sisi yang sama panjang. Jumlah sisi yang dapat dibuat menggunakan perintah POLYGON adalah antara 3 hingga 1024 sisi.

Cara Mengaktifkan Perintah POLYGON

Sebelum dapat menggunakan perintah POLYGON, penting bagi kita untuk memahami cara mengaktifkannya terlebih dahulu. Terdapat beberapa metode yang dapat digunakan untuk mengaktifkan perintah POLYGON, yaitu melalui Menu Bar, Ribbon Panel, dan juga Baris Perintah. Berikut adalah penjelasan masing-masing metode tersebut:

1. Dari Menu Bar

Perintah POLYGON termasuk dalam kategori DRAW pada menu AutoCAD. Untuk mengaksesnya, cukup klik pada Menu DRAW dan pilih perintah POLYGON.

2. Dari Ribbon Panel

ntuk mengaktifkan perintah POLYGON dari Ribbon Panel / Tool Bar, caranya cukup cari dan klik icon perintah POLYGON icon-polygon, maka perintah langsung aktif.

3. Dari Baris Perintah

Untuk mengaktifkan perintah  POLYGON di Baris Perintah AutoCAD, cukup ketik shortcut “POL” kemudian tekan Enter. 

Cara Membuat POLYGON di AutoCAD

Ada dua metode umum untuk membuat POLYGON di AutoCAD, yaitu metode center-radius dan metode Edge.

Metode center-radius

Metode center-radius digunakan untuk membuat POLYGON dengan menentukan titik pusat dan nilai radiusnya. Radius yang digunakan adalah radius lingkaran bantu yang membantu dalam pembuatan POLYGON ini. Metode ini memiliki dua pilihan, yaitu membuat POLYGON yang terdalam (Inscribed in circle) dan POLYGON yang terluar (circumscribed about circle).

  • Inscribed in circle.

    Jika Anda memilih opsi “inscribed in circle”, maka POLYGON yang Anda buat akan berada di dalam lingkaran imajiner. Nilai radius yang Anda masukkan akan menjadi jarak dari titik pusat hingga ke ujung POLYGON.

    Berikut adalah langkah-langkah untuk membuat POLYGON dengan metode ini:
    1. Aktifkan perintah POLYGON.
    2. Ketik jumlah sisi POLYGON, kemudian tekan Enter.
    3. Klik titik pusat.
    4. Ketik huruf I, kemudian tekan Enter.
    5. Ketik nilai radius, kemudian tekan Enter.

  • Circumscribed about circle.

    Jika kita memilih opsi “circumscribed about circle”, POLYGON yang kita buat akan berada di luar lingkaran imajiner. Nilai radius yang kita masukkan akan menjadi jarak dari titik pusat ke titik tengah setiap sisi POLYGON.

    Berikut adalah cara membuat POLYGON dengan metode ini:
    1. Aktifkan perintah POLYGON.
    2. Ketik jumlah sisi POLYGON > Enter.
    3. Klik titik pusat.
    4. Ketik huruf C > Enter.
    5. Ketik nilai radius > Enter.

Baca Juga: Whats New in 2024

Metode Edge

Metode Edge memungkinkan kita membuat POLYGON dengan menentukan panjang setiap sisinya, tanpa perlu menentukan titik pusat dan radius. Berikut cara membuat POLYGON menggunakan metode ini:
1. Aktifkan perintah POLYGON.
2. Ketik jumlah sisi POLYGON > Enter.
3. Ketik huruf E > Enter.
4. Klik titik pertama dari sisi POLYGON.
5. Klik titik kedua dari sisi POLYGON.
Catatan: Titik pertama dan titik kedua membentuk satu sisi POLYGON, dan jarak di antara keduanya adalah panjang dari setiap sisi POLYGON.

Tags: #AutoCAD#Desain3D#DesainBangunan#DesainIndustri#DesainInterior#jualautocad#autocaddownload#downloadautocad

Archives

More Information..

7 + 13 =